Sejarah Kertas

Sejarah Kertas

Tiongkok
Kontribusi terbesar kepada peradaban manusia dari kerajaan dinasti Han yaitu penemuan kertas oleh pejabat negara Tsai' Lun pada tahun 109 M. Bahan digunankan Ts'ai Lun adalah serpihan-serpihan kayu, kain karung tua dan jala ikan, baru pada tahun 400 Mm penulisan di atas kain sutra dan bambu dimulai.

Jepang
Rahasia pembuatan kertas disembunyikan selama 500 th oleh orang-orang Tiongkok. Baru pada tahun 610 M, pembuatan kertas mulai menyebar dengan dimulainya pembagian buku-buku ajaran agama Budha yang dibuat dari serpihan kayu Mulbarry oleh Bikkhu-Bikkhu Budha

Timur Tengah
Tahun 751 M kota Arab yang bernama Samarkhand diserbu oleh kerajaan Persia. Diantara tahanan penduduk Samarkhand adalah orang-orang Tionghwa yang berprofesi sebagai pembuat kertas. Mereka dipaksa untuk membuat dan mengoprasikan pabrik kertas, di Samarkhand pembuatan kertas menyebar ke seluruh TImur Tengah.

Eropa
Orang-orang Maroko menyerbu Spanyol pada abad ke-8, ini menjadi awaki dimulainya Pabrik Kertas Eropa pertama yang terletak di Xativa Propinsi Volencia di tahun 1150.
Teknologi ini berkembang dengan pesat, beberapa pabrik kertas mulai dibuka, Itali (1276), Prancis (1348), Jerman (1390) dan Inggris (1494). Pada abad ke 16 kertas mulai di produksi di seluruh daratan Eropa.

Amerika Utara
Tahun 1575 pembuatan kertas dimulai di Mexiko oleh para penjajah Spanyo di Culhuacan. Sebenarnya sebelum orang-orang Spanyol datang, suku Maya dan Aztecs sudah membuat kertas dari bahan kayu Fig (Ficus) dan kayu Mulberry (Morus) dengan cara dipukul-pukul

Amerika Serikat
Pembutan kertas mulai masuk koloni Amerika pada abad ke 17, pertama kali diperkenalkan oleh orang-orang Jerman bernama William Rittenhouse yang pindah ke Amerika pada tahun 1688. Pada tahu 1690 William Rittenhouse mulai membangun pabrik kertas pertama di Pennsylvania

Perancis
Perancis adalah produsen terbesar kertas HVS untuk percetakan di abad 18. Para ahli kertas di Eropa menemukan bahwa kertas dari Belanda
 mempunyai kualitas yang lebih baik, tetapi ada ayang berpendapat ini hanya fanatisme saja. Sempat beberapa kali produsen Perancis memalsukan produknya kepada masyarakat dengan memakai tanda air (Water Mark) bertuliskan "Papier de Hollande" supaya harga jual kertas mereka menjadi lebih mahal.
Sampai dengan hari ini Belanda dan Perancis adalah penghasil kertas Tradisional (handmade papers) terbaik di dunia.

Belum ada Komentar untuk "Sejarah Kertas"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel